Nagari Padang Mantinggi Gelar Musrenbang

Wali Nagari Padang Mantinggi, Syamsu Tabri memberikan arahan saat membuka musrenbang.(ist)

LUBUK SIKAPING – Dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembangunan (RKP) Nagari Tahun 2022, Nagari Padang Mantinggi menggelar musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) diaula kantor nagari setempat, Jumat (3/9).

“Untuk tahun ini tidak ada pembangunan fisik di Nagari Padang Mantinggi, karena dana digunakan untuk penanganan covid” ungkap Wali Nagari Padang Mantinggi, Syamsu Tabri ketika membuka musrenbang tersebut.

Dikatakan, untuk program nagari rencana akan di bentuk Pondok Alquran Nagari, Bank Nagari, Ambulance Nagari setidaknya ini harus terwujud walaupun tidak seluruhnya sebelum masa jabatan kami berakhir.

Selain itu, lanjut Wali Nagari mengatakan kepada perwakilan dari setiap jorong dan UPT dinas yang ada, kiranya mengusulkan kegiatan untuk tahun depan, bisa juga diusulkan kegiatan sebelumnya atau yang baru sesuai dengan kebutuhan daerah setempat.

Sementara itu, ketua Bamus Nagari Padang Mantinggi, Najamuddin menyampaikan usulkanlah kegiatan sesuai dengan kebutuhan Nagari Padang Mantinggi, bukan kegiatan untuk kepentingan saja.

Kemudian, lanjut Najamuddin tidak ada sekat- sekat dan jangan kita mementingkan kejorongan masing-masing akan tetapi berpikirlah untuk membangun Nagari Padang Mantinggi.

Terpisah, sekretaris Nagari Padang Mantinggi, Ernita mengatakan rencana penyerahan BLT dana desa untuk bulan September kepada168 Keluarga Penerima Manfaat dilaksanakan Senin(6/9) mendatang.(Hendra)