Merry Basril Hadiri Pelantikan BKMT 2×11 Kayu Tanam

KAYU TANAM – Ketua Badan Kontak Majelis Ta’lim (BKMT) Kabupaten Padang Pariaman Endarmy, Minggu (27/1) resmi melantik pengurus BKMT Kecamatan 2×11 Kayu Tanam bertempat di Masjid Besar Simsur Kayu Tanam.

Puluhan pengurus kumpulan majelis ta’lim (pengajian) yang dilantik itu, diketuai Abdul Munaf Tk. Sidi, sekretaris Luki Permensyah Tk. Bagindo serta Rosita sebagai bendahara.

Dalam sambutannya Endarmy menyampaikan pentingnya memberikan siraman rohani kepada masyarakat, agar tidak saja memikirkan dunia semata.

“Memperkuat ibadah penting juga untuk bekal di akhirat kelak,” ujarnya.

Lanjut tokoh masyarakat Kayu Tanam itu, di tahun politik ini, masyarakat jangan mau saja di adu domba. Harus cerdas di dalam memilah suatu informasi. Sebab banyak fitnah yang disebarkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab yang bisa memecah belah umat.

Diingatkan Endarmy kepada pengurus yang dilantik agar bekerja dengan sepenuh hati. “Ini menyangkut dengan ibadah jadi harus dengan ikhlas,” sebut Sekretaris Komisi I DPRD Sumbar dari Partai NasDem itu.

Sementara itu tokoh muda perempuan Sumbar Merry Basril yang turut hadir di acara itu mengapresiasi BKMT Padang Pariaman di bawah kepemimpinan Endarmy yang selalu ramai dalam setiap pengajian yang diadakan.

“Kegiatan-kegiatan ibadah seperti ini patut didukung. Di samping memperkuat ukhuwah Islamiyah di antara sesama umat, sekaligus bisa menambah pengetahuan keagamaan,” ujar putri pemilik Harian Singgalang Basril Djabar itu.

Di samping ratusan jamaah majelis ta’lim dari seluruh kecamatan di Kabupaten Padang Pariaman dan Kota Pariaman, turut juga hadir para tuanku, forkopimda dan Ketua BKMT Sumbar Abdul Aziz.

Acara kemudian ditutup dengan dzikir dan tausyiah bersama ustadz Mahyuzir Rahman dari Solok dan ustadz Murad bin Abu Bakar yang datang dari Malaysia. (yuke)