MAN 1 Padang Panjang Gelar Grand Final Pemilihan Duta Genre 2021

PADANG PANJANG – MAN 1 Padang Panjang menggelar Grand Final Pemilihan Duta GenRe 2021, Sabtu (18/9) di lapangan madrasah setempat. Kegiatan yang diikuti 38 finalis itu dibuka Kepala MAN 1, Julpiadi Hutabarat.

38 finalis itu merupakan siswa pilihan dari masing-masing kelas. Mereka telah menjalani masa karantina selama 1 minggu, mulai tanggal 13 September sampai dengan 18 September 2021.

Dalam waktu 1 minggu itu, para finalis diberikan motivasi, wejangan dan materi-materi sekitar pengetahuan tentang PIK R, pengetahuan GenRe, Wawasan Kebangsaan, Kepemimpinan, dan keorganisasian. Mereka juga diajarkan tentang publich speaking.

Grandfinal Pemilihan Duta GenRe MAN 1 Padang Panjang ini diawali dengan Opening Dance dari seluruh finalis. Para finalis dengan anggun dan gagahnya menampilkan dance pembuka dengan iringan cover lagu “si nona“.

Sorak sorai penonton dari bangku penonton sangat riuh terdengar. Setelah opening dance dari finalis, dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, yang dipimpin oleh Siti Indriyana yang merupakan finalis Duta GenRe MAN 1 Kota Padang Panjang 2 tahun yang lalu.

Julpiadi Hutabarat dalam sambutannya mengatakan bahwa Pemilihan Duta GenRe tahun ini sedikit berbeda dari tahun tahun sebelumnya, karena kegiatan ini diselenggarakan sejalan dengan program PIK-R yang lainnya, yaitu Halaqah. Cabang lomba Halaqah kali ini yang diangkat yaitu MSQ dan Kaligrafi.

“Kegiatan ini dinamai oleh panitia dengan DULAH, alias Duta dan Halaqah GenRe MAN 1 Kota Padang Panjang. Kegiatan bertemakan “ Peran Remaja di Masa Pandemi Menuju Indonesia Maju dan Religius,” tuturnya.

Julpiadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia dan pembina PIK-R yang sudah berjibaku untuk mempersiapkan acara tersebut. Ia berharap Duta GenRe terpilih maupun finalis akan menjadi panutan atau role model bagi teman’temannya yang lain. “Para Duta Genre yang terpilih nanti akan menjadi perwakilan madrasah menuju pemilihan duta GenRe tingkat Kota Padang Panjang,” lanjutnya.

Setelah melalui tahapan penjurian yang ketat, M. Andika Prawira dan Etika Husnul Khatimah terpilih sebagai Duta GenRe MAN 1. Runner-up 1 diraih Halim Ersya Putra dan Luthfiah Adzra), runner-up 2 Hut Rido Siregar dan Sausan Rasyfah), serta runner-up 3 Rahmat Dhavi dan Siti Najwa. Sementara Duta Intelegensi diraih oleh Sbarina Rasyiqah Putri dan Duta Favorit diraih oleh Khansa Fauziqah.

Para pemenang kemudian dipasangkan selempang Duta GenRe oleh kepala madrasah. Dalam kegiatan ini juga diberikan piagam penghargaan kepada Nelvarita sebagai pencetus Organisasi PIK-R Nurul Jadid dan Pemilihan Duta Genre MAN 1 Padang Panjang. (Jas)