Mahasiswa Geruduk Kantor Gubernur Sumbar untuk Suarakan Ini

PADANG – Kantor Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) didatangi puluhan mahasiswa, Senin, (1/3).

Mereka datang mengatasnamakan Pengurus Koordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PKC PMII) Sumatra Barat (Sumbar).

Dalam orasinya, para mahasiwa menuntut Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansyarullah segera menindak pelaku penyelewengan dana Covid 19 yang sudah banyak jadi buah bibir.

Pantauan Topsatu.com, para mahasiswa berorasi di depan pagar kantor Gubernur yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Padang.

“Kami berkumpul disini untuk menyuarakan apa yang menjadi temuan BPK tentang penyelewengan dana covid-19, ada sekitar Rp49 miliar tidak tahu kemana arahnya,” ujar salah seorang koordinator aksi.

Dikatakannya, pihaknya tidak ingin kasus tersebut berhenti begitu saja, keresahan ini harus diselesaikan oleh seluruh stakeholders yang terkait.

Siapa saja pelaku yang terlibat penyelewengan dana covid-19 harus ditindak,” tegasnya.

Ditempat yang sama, Gubernur Mahyeldi yang datang menemui demonstran. Orang nomor satu di Sumbar itu berjanji akan menindaklanjuti sesuai dengan hasil temuan BPK dan pansus.

“Kita akan tindaklanjuti hasil tersebut sesuai aturan yang ada,” kata Mahyeldi kepada demonstran.(yuke)