Ragam  

Korban Lion Air Ini Berencana Ajak Keluarganya Umrah

BUKITTINGGI – Rijal Mahdi Dt. Sampono Marajo, hakim tinggi di Bangka Belitung yang diduga salah satu korban pesawat Lion Air yang jatuh di perairan Kerawang Jawa Barat, Senin (29/10) merupakan warga Jorong Sonsang, Nagari Koto Tangah, Kacamatan Tilatang Kamang, Kabupaten Agam.

Sebelum dilaporkan diduga menjadi korban pesawat lion Air jatuh itu, Rijal telah berencana mengajak orang tua, istri dan salah satu anaknya pergi umrah pada Desember 2018 mendatang.

Hal itu disampaikan Nuran Rasad (86) orang tua laki laki Rijal Mahdi saat ditemui Singgalang di rumahnya, Senin (29/10).

Rijal Mahdi merupakan anak kedua dari tujuh bersaudara. Dia pertama kali diangkat sebagai pegawai di pengadilan agama Fak Fak, Papua. Kemudian pindah ke PA Lubuk Basung dan sejumlah pengadilan Agama di Sumatera Barat. Dua tahun terakhir diangkat jadi hakim di Pengadilan Tinggi Agama Bangka Belitung.