Agam, Ragam  

Kontingen Jambore PRB Sumbar, Agam Raih Peringkat 4

Kontingen Jambore PRB Kabupaten Agam foto bersama usai penutupan,Jumat (26)7) di Mentawai. (Maswir Chaniago).

 

AGAM – Penampilan kontingen Jambore Pengurangan Risiko Bencana (PRB) ke VI tingkat Sumatera Barat yang berlangsung selama lima hari cukup luar biasa. Dari 15 kabupaten/kota yang mengikuti acara Jambore PRB VI tingkat Sumbar di Mentawai itu, Kabupaten Agam termasuk kabupaten yang diperhitungkan dalam setiap kegiatan.

Dalam upacara penutupan acara Jambore PRB Jum’at (26/7), Yunaidi. S. MPd, Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan (PK) BPBD Kabupaten Agam, dipercayai sebagai komandan upacara dalam acara penutupan jambore.

“Pada jambore kali ini Agam menjadi juara pertama lomba fasilitasi pengurangan risiko bencana,” kata Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan (PK) BPBD Kabupaten Agam, Yunaidi..

Hadiah lomba dimbil Aljumpati Agus, peserta Agam utusan KSB Balingka. Selain itu Kabupaten Agam melalui Aljumpati juga di percayai oleh panitia acara, untuk tampil dalam menyampaikan kesan dan pesan selama di Kabupaten Kepulauan Mentawai.

Acara pentupan Jambore PRB tingkat Sumbar ini ditutup oleh Bupati Kabupaten Kepulan Mentawai, didampingi oleh Wakil Bupati Mentawai, Sekretaris Daerah Mentawai, Kalaksa BPBD, Kalaksa BPBD Se Sumbar, dan lainnya,”kata Yunaidi melalui telepon selularnya.

Dari laporan panitia, kontingen Jambore PRB ke VI dari Agam memperoleh rengking keempat. Sedangkan peringkat pertama adalah Padang, kedua Bukittinggi dan ketiga Mentawai,”tambah Yunaidi.
Kontingen Agam bertolak kembali ke Padang dengan Mentawai Fast Jumat (26/7) siang. (Maswir).