Komisi II DPRD Pertanyakan Sinyal Internet ke Dinas Kominfo

Ketua Komisi II DPRD Dharmasraya, Ade Sudarman, bersama anggotanya, St. Alif , Amrizal serta Andri Saputra, bersama Kepala Dinas Kominfo, Reno Lazuardi, Selasa (10/3). (Fery Piliang)

PULAU PUNJUNG – Komisi II DPRD Dharmasraya mendatangi Dinas Komimfo menanyakan persoalan lemahnya sinyal telekomunikasi yang diadukan sejumlah masyarakat, Selasa (10/3).

Akibatnya sebagian masyarakat yang berada di daerah pinggiran terpaksa memanfaatkan pohon kayu untuk mendapatkan sinyal alat canggih itu. Derasnya informasi dan komunikasi saat ini, sebagian masyarakat yang tidak mendapatkan informasi karena lemahnya sinyal.

Ketua Komisi II DPRD Ade Sudarman menegaskan, Pemkab sudah menambah anggaran untuk Kominfo sebesar Rp200 juta untuk meningkatkan perbaikan sinyal, internet pada titik titik tertentu.

“Ini, adalah salah satu upaya untuk menangkal keluhan masyarakat dewasa ini,” ucapnya.

Dikatakan politisi PAN, ini merupakan tindakan lanjut dari Rencana Kegiatan Anggaran (RKA) yang dibahas Komisi II saat berada di Bukittinggi beberapa pekan lalu. Persoalan ini, dibahas bersama dengan Dinas Kominfo.

Dia menegaskan, dari hasil investigasi di lapangan ada sejumlah jorong di beberapa nagari yang kondisi jaringan internetnya sulit. Di antaranya, Koto Salak, Padang Laweh, IX Koto dan Nagari Sipangkur tepatnya di Jorong Lagan Jaya.

Anggota Komisi II, Amrizal juga mengaku menerima keluhan masyarakat lemahnya jaringan komunikasi pada tempat tertentu terutama di daerah pinggiran.

Kepala Dinas Kominfo Reno Lazuardi menambahkan dengan adanya kunjungan DPRD ini, pihaknya ke depannya akan bekerja lebih maksimal lagi. Sehingga tidak ada lagi jorong atau nagari yang tidak terkoneksi dengan lemahnya jaringan komunikasi. (Fery)