Kasus Baru Covid 19 di Tanah Datar: Satu Meninggal, 13 Konfirmasi Positif

Kasubag Humas Setdakab Tanah Datar Muharwan

BATUSANGKAR – Pasien konfirmasi positif Covid-19 yang meninggal dunia di Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat, bertambah satu lagi. Dengan demikian, hingga Sabtu (19/9), sudah enam orang warga berpulang akibat Virus Corona itu.

Pasien yang dilaporkan meninggal dunia itu adalah seorang lelaki berusia 45 tahun, sehari-hari bekerja sebagai petani, dan bermukim di Nagari Pagaruyuang, Kecamatan Tanjung Emas.

Selain bertambahnya jumlah kasus meninggal dunia, pada Sabtu (19/9) sore, terjadi penambahan kasus konfirmasi positif Covid-19 sebanyak 13 orang, sesuai hasil uji sampel swab yang dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas Padang. Kasus baru itu berasal dari Kecamatan X Koto, Batipuah, Limo Kaum, Tanjung Emas, dan Kecamata Tanjung Baru.

Menurut Kasubag Humas Setdakab Tanah Datar Muharwan, pasien konfirmasi Covid-19 asal Kecamatan X Koto adalah pelajar perempuan berusia 12 tahun, ibu rumah tangga berusia 44 tahun, mahasiswa berusia 21 tahun, dan perempuan wiraswasta usia 22 tahun. Keempatnya berasal dari Nagari Aie Angek.

Pasien asal Kecamatan X Koto lainnya yang konfirmasi positif Covid-19 adalah seorang laki-laki berusia 54 tahun, bekerja sebagai pegawai di Samsat, dan merupakan warga Jorong Hilie Balai, Nagari Paninjauan.

Dari Kecamatan Batipuah tercatat sebanyak dua orang. Keduanya adalah warga Jorong Kubu Nan Limo, Nagari Batipuah Baruah, masing-masing seorang laki-laki berusia 48 tahun yang merupakan wiraswasta, dan seorang laki-laki berusia 81 tahun yang sudah tidak bekerja lagi.

Untuk Kecamatan Limo Kaum tercatat pertambahan tiga orang, yakni perempuan wiraswasta berusia 28 tahun dan merupakan warga Koto Gadih; seorang mahasiswa berusia 21 tahun warga Lantai Batu; dan seorang eks mahasiswa berusia 25 tahun yang merupakan warga Perumahan Pusako Malana.

Dari Kecamatan Tanjung Emas ada pertambahan dua kasus baru, yaitu seorang perempuan berusia 53 tahun tinggal di Saruaso Timur dan bekerja sebagai pegawai BPCB Batusangkar, serta seorang pegawai Samsat laki-laki berusia 51 tahun yang tinggal di Perumahan KPN Pagaruyuang.

Dari Nagari Barulak Kecamatan Tanjung Baru dilaporkan, tercatat seorang perempuan berusia 29 tahun yang konfirmasi positif Covid-19. Sehari-hari, perempuan itu bekerja sebagai pegawai BPJS Kota Payakumbuh.

‘’Selain tambahan kasus positif dan meninggal dunia, di Tanah Datar juga tercatat tambahan pasien sembuh sebanyak lima orang. Total pasien sembuh menjadi 86 orang,’’ sebut Muharwan.

Total kasus konfirmasi positif Covid-19 hingga sore ini di Luak Nan Tuo sebanyak 167 orang; tiga dirawat di RS Unand Padang, satu di RSAM Bukittinggi, lima di RSUP M. Djamil Padang, dan satu di RSUD Rasidin Padang. Sementara yang menjalani karantina dan isolasi adalah di PPSDM Baso sebanyak 22 orang, Diklat Padang Besi dua orang, dan 41 orang isolasi mandiri.

Sementara itu, di daerah ini juga masih tercatat sebanyak 13 orang suspek, satu orang probable, dan 47 orang pelaku perjalanan.(mus)