Agam  

Kasus Aktif Covid-19 di Agam Tersisa 135 Orang

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Agam, dr. Hendri Rusdian,

LUBUK BASUNG – Jumlah kasus aktif Covid-19 di Agam saat ini masih tersisa sebanyak 135 orang. Jumlah tersebut terus menurun seiring bertambahnya kasus kesembuhan beberapa waktu terakhir.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Agam, dr. Hendri Rusdian, Senin (20/9) mengatakan, beberapa hari terakhir grafik kesembuhan pasien Covid-19 di wilayahnya terbilang tinggi. Total pasien yang sudah sembuh tercatat sebanyak 7.401 orang.

“Untuk hari ini kami melaporkan 24 pasien sudah dinyatakan negatif Covid-19 yang merupakan warga di sepuluh kecamatan ,” katanya.

Mereka yang sudah terbebas dari virus Corana itu antara lain pasien asal Banuhampu sebanyak 7 orang, Kamang Magek 4 orang.

Lalu Lubuk Basung dan Palembayan masing -masing bertambah sebanyak 3 orang, Baso 2 orang. Ampek Nagari, IV Koto, Sungai Pua, Canduang dan Ampek Angkek masing-masing 1 orang.

Sementara di hari yang sama juga bertambah angka terkonfirmasi Covid-19 sebanyak 5 kasus. Pihaknya mencatat total 7.742 kasus terkonfirmasi Covid-19 hingga kini.

“Dengan begitu, kasus aktif Covid-19 hari ini menjadi 135 orang, jumlah ini cukup jauh menurunya dibandingkan beberapa waktu belakangan,” jelasnya.

Hari ini nihil pasien Covid-19 yang dinyatakan meninggal dunia. Total kasus meninggal dunia akibat Covid-19 menjadi 206 orang.

Sementara itu, saat ini pihaknya tengah memantau sebanyak 135 kasus suspek dan 125 kasus kontak erat.

Pihaknya berharap kedepan perkembangan penanganan Covid-19 di Agam terus menunjukan tren membaik dan kasus kematian akibat Covid-19 bisa ditekan.

“Semoga kita bisa menekan penyebaran Covid-19, tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan di saat beraktivitas,” katanya.(mr)