JKA Tinjau Dampak Abrasi di Pasie Baru

Anggota DPR-RI, H. John Kenedy Azis  (tengah) saat meninjau dampak abrasi di Pasie Baru, Nagari Pilubang, Kecamatan Sungai Limau, Padang Pariaman, kemarin sore. (darmansyah)

PARIK MALINTANG – Anggota DPR-RI, H. John Kenedy Azis, Minggu (26/7) sore, turun, meninjau dampak abrasi di Pasie Baru, Pilubang, Kecamatan Sungai Limau. Terlihat, kedatangannya dalam masa reses itu turut didampingi Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Padang Pariaman, Dasmar.

JKA sampai di Pasie Baru, setelah sore. Begitu sampai, hujan turun dan, dia pun berbasah-basah. Sekitar satu tahun lalu, kenang JKA, dia juga sempat beberapa kali datang ke Pasie Baru untuk meninjau hal yang sama, yaitu dampak abrasi.

Dia masih ingat, ada satu sekolah dan puluhan rumah warga yang terancam, serta sejumlah gudang penyimpanan ikan milik nelayan yang hancur dihantam air laut. Tapi, Alhamdulillah, berkat upayanya, pemerintah turun membantu pemasangan batu grib.

Sekarang, setelah Gedung SMP dan puluhan rumah disekitar sekolah itu terselmatkan, kini abrasi datang lagi. Lokasinya lebih dekat ke Muara Batang Nareh. Ada pula gedung sekolah (SDN 04) dan puluhan rumah warga yang tengah terancam.

Menurut warga setempat, abrasi mulai terjadi sejak satu bulan yang lalu. Akibat tingginya gelombang air laut, bibir pantai itu tergerus dan, pengikisannya diperkirakan telah lebih 50 meter ke darat.

Menurut JKA, abarasi tersebut harus segera ditangani. Sebab, jika tidak, puluhan rumah warga di daerah itu bisa hancur. Termasuk gedung sekolah.

Sekaitan itu, putera asli Piaman tersebut meminta pemerintah daerah segera mencarikan solusi buat penanganan abrasi di pantai Pasie Baru.

“Tolong segera ajukan proposalnya. In Syaa Allah, saya akan coba pula memperjuangkannya,” kata JKA kepada pejabat dari Dinas PUPR Padang Pariaman yang turut mendampinginya, sore itu. (darmansyah)