Agam  

Ismail Novel, Khatib Shalat Id di Depan Kantor Bupati Agam

Dr. H. Ismail Novel 

LUBUK BASUNG – Dr.H. Ismail Novel, Direktur Pasca Sarjana IAIN Bukittinggi bertindak sebagai khatib Idul Fitri 1440 H di lapangan depan Kantor Bupati Agam, Rabu (5/6) nanti. Sedangkan menjadi imam adalah, Ustaz M. Nur, qari Sumatera Barat.

Kasi Bidang Keagamaan Bagian Kesra Kabupaten Agam, Yosman, Minggu (2/6) menjelaskan, pelaksanaan ibadah Shalat Idul Fitri 1440 H /2019 dilaksanakan di depan kantor Bupati Agam.
“Jika terjadi hujan maka hal itu akan dialihkan ke lapangan indoor tenis atau Masjid Agung Nurul Falah, ” katanya.
Seperti biasanya, pelaksanaan ibadah tersebut juga melibatkan kalangan anak asuh panti asuhan dalam membantu menghimpun sumbangan atau infak jamaah dan kemudian diserahkan kepada pengurus PHBI Agam.
Sedangkan kesiapan pelaksanaan kegiatan ibadah itu juga melibatkan kalangan jajaran bagian umum dalam menata lokasi dan sekaligus menempatkan sejumlah tikar untuk shalat idul fitri. (mursyidi)