Hasil Rapid Test, 900 KPPS di Padang Pariaman Reaktif

Parikmalintang – Dinas Kesehatan Padang Pariaman telah melakukan rapid test terhadap 8.226 petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di daerah setempat. Hasilnya, sekitar 900 orang di antaranya reaktif.

Terkait hasil rapid test, pihak Dinas Kesehatan pun telah meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk segera melakukan tes swab terhadap 900 petugas KPPS tersebut. “Ya, kami akan melakukan pengambilan swabnya dalam satu dua hari ini,” kata Kadinas Kesehatan Padang Pariaman, Yutiardi Rivai, Rabu (2/12).

Ia berharap, hasil tes swab 900 petugas KPPS tersebut negatif. “Ya, mudah-mudahan tidak ada yang terpapar virus corona sehingga mereka dapat melaksanakan tugas penyelenggaraan pemungutan suara pada Pilkada, nanti,” ulasnya.

Selain terhadap petugas KPPS, Dinas Kesehatan juga akan melakukan pengambilan swab terhadap 230 personil Polres Padang Pariaman yang akan ditugaskan di tempat-tempat pemungutan suara (TPS) pada pemilihan kepala daerah tersebut.

Pengambilan swab terhadap personil Polres itu akan dilaksanakan dalam satu atau dua hari ini. “Kita telah menyiapkan petugas di setiap Puskesmas untuk melayani pengambilan swab tersebut. Termasuk untuk petugas KPPS,” kata Yutiardi. (213)