Gasak Tas Wanita, Pria Pengangguran di Pekanbaru Nyaris Diamuk Warga

PEKANBARU – Seorang pria pengaguran di Kota Pekanbaru berinisial RP (37) nyaris menjadi bulan-bulanan massa setelah tertangkap basah menjambret.

Informasi yang berhasil topsatu.com himpun, RP menjambret tas seorang wanita di Jalan Tuanku Tambusai Ujung, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru, Rabu (29/1/2025).

Dalam aksinya, RP sempat melarikan diri hingga ke Jalan Kartama, Kecamatan Marpoyan Damai.

Namun, upaya kabur itu gagal setelah warga berhasil menangkapnya.

Warga yang tersulut emosi sempat menghajar RP sebelum akhirnya diserahkan ke pihak kepolisian.

Kapolsek Payung Sekaki melalui Kanit Reskrim, Ipda Irfan Siswanto, membenarkan penangkapan tersebut.

“Pelaku sudah diamankan dan saat ini masih dalam pemeriksaan penyidik untuk penyelidikan lebih lanjut,” ujar Ipda Irfan, Kamis (30/1/2025).

Data awal RP tercatat sebagai warga di Jalan Hiu, Kelurahan Meranti Pandak, Kecamatan Rumbai Pesisir, Pekanbaru, kini harus mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Polisi masih mendalami kemungkinan keterlibatan pelaku dalam kasus serupa di wilayah lain.(*)