Dua Gol Penalti Buyarkan Konsentrasi Pemain Semen Padang FC

PADANG – Pelatih Semen Padang FC Syafrianto Rusli menyebut, dua gol PSMP Mojokerto melalui titik penalti membuyarkan konsentrasi anak asuhnya. Di pertandingan berikutnya menghadapi Kalteng Putra, SR berjanji meraih kemenangan.

PSMP Mojokerto menang 3-1 atas Semen Padang, Rabu (14/11). Dua gol babak pertama PSMP dicetak melalui titik penalti. Di babak kedua PSMP menambah keunggulan 3-0. Hingga akhirnya SP meencetak gol hiburan melalui Abdulrahman Lestaluhu.

“Mental pemain saya dibuyarkan dengan dua sepakan penalti. Babak kedua masih terbawa,” kata coach SR.

Dikatakan SR, dengan gagal meraih poin di Mojokerto ini peluang timnya masih ada. “Peluang kami masih ada dengan catatan menang saat menjamu Kalteng Putra di laga terakhir nanti di Padang,” ujar coach SR optimistis.

Dengan gagal meraih poin itu maka posisi Semen Padang FC turun satu trip, yakni posisi tiga dengan 7 poin sama dengan Kalteng Putra juga 7 poin. Kalteng Putra baru hari ini, Kamis (15/11) menjamu Aceh United di Stadion Pahoe. Bila Kalteng menang maka posisi puncak klasemen kembali di ambil alihnya. Puncak klasemen sementara saat ini diambil alih PS. Mojokerto Putra dengan 9 poin.

Laga terakhir 8 Besar Grup A pada Senin (19/11) depan menjadi laga hidup mati bagi tiga tim yakni Semen Padang FC menjamu Kalteng Putra di Stadion H. Agus Salim, Padang dan PS Mojokerto Putra kala dijamu Aceh United di Stadion Cot Gapu, Bireuen, Aceh. Menarik ditunggu hasil laga pada Senin (19/11) mendatang itu. (dede)