DPC PPP Kabupaten Dharmasraya Gelar Muscab Ke IV

Suasana Muscab ke IV DPC PPP Kabupaten Dharmasraya di Hotel Al-Jannah, Sabtu (16/10/2021) ( roni aprianto )

PULAU PUNJUNG – Dewan Perwakilan Cabang ( DPC) Partai Persatuan Pembangunan ( PPP) Kabupaten Dharmasraya gelar Musyawarah Cabang ( Muscab) ke IV di ruang pertemuan Hotel Al-Jannah, Dharmasraya, Sabtu ( 16/10/2021).

Kegiatan tersebut dihadiri Sekretatis DPW PPP Provinsi Sumatera Barat, Mulyadi, Wakil Ketua Umum PPP Pusat Hilman Ismail Metareum, Bupati Dharmasraya yang diwakili Asisten III, Martoni, Ketua DPRD Dharmasraya, Pariyanto, pimpinan partai se Dharmasraya, pimpinan ormas, forkopimda, seluruh pengurus DPC PPP Dharmasraya serta kader PPP.

Mewakili Bupati Dharmasraya, Asisten III Sekretariat Pemkab Dharmasraya, Martoni mengucapkan permohonan maaf atas ketidakhadiran Bupati Sutan Riska Tuanku Kerajaan dalam acara Muscab ke IV PPP lantaran ada kegiatan penting yang tidak bisa ditinggalkan.

Kata Martoni, PPP adalah salah satu partai islam terbesar di Indonesia. PPP telah memperkuat demokrasi dan menjunjung tinggi hak azazi manusia. Ia berharap berharap muscab tersebut berjalan aman lancar dan sukses serta menyusun program kerja yang baik sehingga dapat bekontribusi untuk kebutuhan masyarakat dan pembangunan Dharmasraya.

” Kami juga berharap PPP bisa bekerjasama, mendukung dan mensuport serta bersama- sama dengan pemerintah daerah dalam menanggulangi pencegahan penyebaran covid 19 sehingga dapat segera diatasi,” pungkasnya.

Sementara itu, Sekretaris DPW PPP Provinsi Sumbar, Mulyadi mengatakan, kendati dalam periode 2019-2024 PPP belum memiliki keterwakilan di DPRD Dharmasraya, namun dengan terlaksananya Muscab ke IV dan dihadiri pimpinan partai se Dharmasraya, Ketua DPRD Dharmasraya, Pariyanto, pimpinan ormas, forkopimda, menjadi suatu kehormatan serta menjadi suport bagi PPP bahwa PPP ada di Dharmasraya.

Dengan suport ini, kedepannya PPP tentunya menargetkan bisa menduduki kursi legislatif di Dharmasraya ini. Sehingga PPP sebagai partai islam bisa memberikan warna dalam berbagai program pembanguan di Dharmasraya.

” Muscab ini berbeda dengan Muscab sebelumnya. Muscab kali ini tidak ada memilih ketua, yang ada adalah pemilihan pengurus formatur, dan formatur inilah nantinya memilih kader yang dianggap pantas untuk membesarkan PPP Dharmasraya kedepan,” terangnya.

Menurutnya, saat ini di Kabupaten Dharmaaraya sudah terlihat nyata tanda- tanda kehidupan PPP di Dharmasraya. Sekarang sudah tidak ada lagi zamannya
saling bertengkar.

“Saatnya kita kerja tim untuk kemajuan partai dan bangsa. Membangun bersama, berjalan bergendengan tangan, sehingga kebutuhan masyarakat dan daerah bisa terwujud lebih baik lagi,” pungkasnya.

Kemudian, Wakil Ketua Umum PPP Pusat Hilman Ismail Metareum, mengajak seluruh kader berkalaborasi, berinteraksi, sama- sama menuangkan pikiran untuk membangunan Dharmasraya dan bangsa.

Menurutnya, pihaknya juga mengajak mengajak anak anak muda bergabung dengan PPP untuk ikut berperan membangun daerah dan kepentingan umat.

” Mari kedepannya kita saling menjaga kekompakan, sehingga PPP bisa dan insya allah meraih sukses pada pileg, pilkada dan pilpres pada pemilu tahun 2024 mendatang. Mari sama sama berbenah menyusun kekuatan untuk kemajuan bangsa dan negara,” pungkasnya. (roni)