Diskusi New Normal, Kota Pariaman Ajak Warga Terapkan Protokol Kesehatan

Walikota Genius Umar tampil sebagai narasumber dalam diskusi new Normal di Padang TV. (kominfo)

PARIAMAN – Kesiapan pemerintah provinsi , kabupaten dan kota dalam melaksanakan tatanan kehidupan baru didiskusikan di Padang TV, Jumat (12/6) malam. Hadir sebagai narasumber Wagub Nasrul Abit, Walikota Pariaman Genius Umar, mantan Bupati Tanah Datar Shadiq Pasadiqu, Dekan FKM Unand dan instansi terkait lainnya.

Kota Pariaman juga ikut New Normal, sejak berakhirnya PSBB 7 Juni lalu. Dikatakan Genius Umar, Pemko Pariaman sudah mulai melengkapi kesiapan untuk memasuki fase new Normal ini. Langkah yang dilakukan dengan , mengajak dan mengimbau masyarakat membiasakan diri untuk menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.

“Covid-19 ini belum berakhir, dan kita tidak tahu kapan akan berakhirnya, apakah 1 tahun, 2 tahun atau kapan kita tidak tahu. Karena itu kita mesti membentengi diri kita untuk dengan selalu menjaga kesehatan dalam menjalankan protokol kesehatan, seperti selalu memakai masker bila keluar rumah, membiasakan mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak (phisical distancing),’ ucap Genius Umar .

Genius juga menjelaskan kebersamaan tim gugus tugas Covid-19 dengan instansi vertical dan masyarakat, saling berupaya untuk mematuhi segala peraturan yang ada dalam menghadapi fase New Normal atau juga Tatanan Normal Baru Produktif Dan Aman (TNBPA) Covid-19.

Senada dengan apa yang disampaikan Walikota Pariaman, Nasrul Abit mengingatkan dengan telah ditunjuknya Sumatera Barat sebagai satu dari empat daerah yang menjalankan New Normal agar hal ini dapat didukung bersama

“Kita berupaya untuk kembali menjalankan roda perekonomian yang kemarin sempat terpuruk. Dengan penerapan TNBPA bebas Covid-19, kita berupaya untuk mengedukasi masyarakat, agar memahami protokol kesehatan sebagai budaya baru yang mesti kita terapkan,” ujarnya. (agus)