Agam  

Bupati Optimis Museum Buya Hamka Menangi API 2021

LUBUK BASUNG – Bupati Dr. H. Andri Warman optimis Museum Kelahiran Buya Hamka menjadi Pemenang gelar Anugerah Pesona Indonesia (API) 2021. Museum ini masuk menjadi salah satu 9 nominasi destinasi wisata untuk katagori warisan sejarah, dalam acara API yang digelar secara nasional sejak 2016.

API adalah semacam lomba destinasi wisata Indonesia yang menampilkan keindahan alam, atraksi budaya, kelezatan kuliner, kampung adat dan warisan sejarah yang menjadi keunggulan wisata seluruh Indonesia. Lomba ini diselenggarakan oleh Kementrian Pariwisata Republik Indonesia.

Agam memajukan museum Buya Hamka dalam ajang apresiasi tahun 2021 ini, untuk tingkat Sumatera berhasil masuk 9 besar selanjutnya mengikuti penilaian untuk menjadi pemenang utama Sumbar.

Namun untuk itu, perlu dukungan masyarakat Agam khususnya dan Sumbar umumnya. Bupati minta dukungan itu.

“Ayo dukung Museum Kelahiran Buya Hamka kebanggaan kita ini agar menjadi juara di ajang API 2021,” kata Andri Warman saat launching Agam Menuju API 2021 di Rumah Kelahiran Buya Hamka, Kamis (1/7).

“Museum Rumah Kelahiran Buya Hamka memiliki posisi penting dalam perjalanan sejarah Indonesia. Pasalnya, di rumah itu lahir sosok yang sangat berpengaruh, baik di kancah politik, agama, dan sastra,” katanya.

Siapa yang tidak kenal nama besar Buya Hamka, namanya tersohor hingga ke mancanegara, dan di Sungai Batang inilah tokoh itu lahir.

Agam dengan Museum Kelahiran Buya Hamka menjadi satu- satunya perwakilan Sumatera Barat di API 2021 untuk kategori situs peninggalan sejarah terpopuler.

“Kenapa museum ini terpilih karena sejarahnya dan ketokohan Buya Hamka yang telah melegenda. Untuk itu mari kita dukung dengan cara kirim SMS ketik API (spasi) 12F kirim ke 99386,”katanya.

Wakil Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat, Muhammad Abdi menyatakan kesiapan mendampingi Kabupaten Agam melaju di API 2021.

UMSB untuk beberapa waktu ke depan juga akan fokus mendampingi Kabupaten Agam dalam pengembangan wisata.

Selain Agam ada 8 destinasi lainnya di Sumbar masuk nominasi yaitu, Kampung Randang (Payakumbuh) untuk kategori destinasi belanja, Tenun Pandai Sikek (Tanah Datar) untuk kategori cindera mata.

Kampung Balai Kaliki (Payakumbuh) untuk kategori kampung adat dan Bakajang (Limapuluh Kota) untuk kategori atraksi budaya.

Berikutnya, Teh Gaharu (Sijunjung) untuk kategori minuman tradisional, Kapalo Banda Taram (Limapuluh Kota) kategori destinasi baru, dan Goa Batu Kapal (Solok Selatan) kategori surga tersembunyi (M.Khudri)