Daerah Sumbar Detail Berita Aksi Santai Perempuan di Bukittinggi, Ngerokok sambil Curi Jemuran Warga Wahyu Sikumbang · Kamis, 15 Desember 2022 – 11:43:00 WIB Perempuan yang terekam CCTV mencuri jemuran warga Bukittinggi. Aksinya terekam CCTV (Wahyu Sikumbang/MNC Portal)
BUKITTINGGI – Seorang perempuan di Kota Bukittinggi, mencuri jemuran milik warga. Aksi ini terekam kamera CCTV yang berada di sekitar lokasi. Dari rekaman video CCTV yang beredar Kamis (15/12/2022), tampak seorang perempuan mengenakan kemeja warna putih, celana panjang warna hitam berjalan di sekitar lokasi Jalan Bukik Cangang, belakan kantor KPKNL, Kelurahan Balakang Balok, Bukittinggi.
Dari catatan CCTV itu, aksi pencurian ini terjadi pada Selasa (13/12/2022) sekitar pukul 06.00 WIB. Terlihat pelaku berjalan sambil merokok. Usai melewati jalan yang kanan kirinya terpampang jemuran, pelaku putar arah. Dia kemudian mengamati situasi di sekitar lokasi. Sambil tengok kanan kiri, pelaku dengan cepat mengambil sebuah celana jeans panjang yang sedang dijemur.
Merasa ada kesempatan, pelaku kemudian mengambil kaos dan celana kain berwarna hitam dari jemuran yang lainnya. Usai beraksi, dia kemudian berjalan santai.
Sementara itu, pemilik kos-kosan bernama Ruri mengatakan, mahasiswi yang tinggal di rumahnya kerap menjadi korban. Mereka sering kehilangan pakaian saat dijemur di luar rumah.
Tak ingin kejadian yang sama terus berulang, pemilik kos memasang kamera CCTV hingga beberapa hari kemudian berhasil merekam seorang pelaku saat beraksi.
“Itu celana tiga, tapi sebelum itu ada juga, yang tertangkap CCTV cuma satu ini, yang sebelumnya tidak karena belum pasang CCTV,” kata Ruri saat ditemui di rumahnya, Kamis (15/12/2022).
Para korban telah melaporkan kasus pencurian ini ke polisi, korban mengaku kehilangan lima hingga belasan lembar pakaian.
“Itu milik anak-anak kos. mereka sering mengeluh kehilangan pakaian, ada baju, celana, pakaian dalam juga. meresahkan, jadi lapor polisi dan bhabin sudah datang tadi malam,” kata dia.
Ruri sudah menyebarkan video rekaman CCTV yang merekam wajah dan ciri-ciri pelaku saat melintas di depan kamera. “Semoga video yang viral ini dapat mengungkap dan memberi efek jera bagi pelaku,” katanya. (inews)