106 Calon Anggota PPK se-Bukittinggi Ikuti Tes Tertulis

BUKITTINGGI – Sebanyak 106 calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kota Bukittinggi mengikuti tes tertulis, Kamis (30/1).

Ujian yang dipusatkan di Hall Balai Kota Bukittinggi itu dibuka langsung oleh Ketua Devisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Sumberdaya manusia Komisi Pemilihan Umum (SPPSDM KPU) Kota Bukittinggi, Heldo Aura.

Pelaksanaan ujian itu selain diawasi anggota KPU dan jajaran kesekretariatan juga diawasi langsung oleh sejumlah anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Bukittinggi.

Ketua Divisi SPPSDM KPU Bukittinggi Heldo Aura mengatakan ujian tertulis calon anggota PPK itu dilakukan serentak seluruh Indonesia.

Perserta yang mengikuti ujian tertulis itu merupakan peserta yang telah lulus seleksi administrasi.

Selanjutnya setelah seleksi tetulis itu akan dipilih 10 peserta yang nilainya tertinggi di masing masing kecamatan untuk mengikuti tes wawancara.

“Lima terbaik dari hasil wawancara itulah nantinya yang akan ditetapkan dan dilantik sebagai anggota PPK Kecamatan pada 29 Januari 2020 mendatang,” ujarnya. (gindo)